Home excel


Salah satu fitur terpenting dari Excel adalah fungsi-fungsi yang ada di dalamnya. Fungsi ini membantu kita untuk melakukan perhitungan dasar yang kompleks.

Nah kalo ini ms.fathan ingin berbagi beberapa fungsi penting dalam excel yang tercangkup dalam top 10 fungsi dasar excel yang perlu kita pelajari.

FUNGSI SUM: 
Fungsi ini menjumlahkan nilai numerik dalam sel. Kita dapat mem-block sel yang sudah terisi nilai atau cukup memasukkan nilai ke dalam fungsi ini.

FUNGSI COUNT:
Fungsi ini untuk mjumlahkan berapa banyak data dalam suatu sel. Kita dapat mem-block sel yang sudah terisi nilai atau cukup memasukkan nilai ke dalam fungsi ini.

FUNGSI AVERAGE:
Fungsi ini untik mencari rata-rata nilai numerik dalam suatu sel. Kita dapat mem-block sel yang sudah terisi nilai atau cukup memasukkan nilai ke dalam fungsi ini.

FUNGSI TIME:
Fungsi ini untik menampilkan waktu yang valid sesuai format waktu Excel. Kita bisa menentukan jam, menit dan detik.

FUNGSI DATE:
Fungsi ini untik menampilkan tanggal yang valid sesuai format waktu Excel. Kita bisa menentukan hari, bulan, dan tahun.

FUNGSI LEFT:
Fungsi ini mengambil karakter tertentu dari sel / string mulai dari kiri (mulai). Kita bisa menentukan teks dan jumlah karakter tertentu sesuai dengan yang kita inginkan.

FUNGSI RIGHT:
Fungsi ini mengambil karakter tertentu dari sel / string mulai dari kanan (mulai). Kita bisa menentukan teks dan jumlah karakter tertentu sesuai dengan yang kita inginkan.

FUNGSI VLOOKUP:
Fungsi ini mencari nilai dalam kolom dan dapat mengembalikan nilai itu atau nilai dari kolom koresponden menggunakan nomor baris yang sama.

FUNGSI IF:
Fungsi ini mengembalikan nilai ketika kondisi spesifik BENAR dan mengembalikan nilai lain itu kondisi itu SALAH.

FUNGSI NOW:
Fungsi ini menampilkan tanggal dan waktu berjalan (saat ini) di sel tempat kita memasukkannya menggunakan pengaturan sistem kita.

Demikian beberapa fungsi dasar excel yg minimal harus kita ketahui, semoga bermanfaat.

Baca juga :

Tidak ada komentar

Posting Komentar

to Top